Cara Penyelesaian Pembayaran Retur Pembelian Dari Pembelian Terhutang dan Pembelian Lunas

Setelah selesai melakukan pencatatan retur pembelian dan memproses retur tersebut, akan muncul saldo piutang retur yang terkait dengan retur pembelian yang telah dilakukan. Langkah selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah menyelesaikan pembayaran atas retur pembelian ini. Tujuan penyelesaian pembayaran ini adalah untuk mengembalikan saldo kas Anda jika pembelian sudah lunas atau mengurangi tagihan hutang Anda jika pembelian tersebut masih berhutang.

Pembayaran atas Retur Pembelian adalah proses penyesuaian pembayaran yang terjadi ketika barang yang telah dibeli dari pemasok dikembalikan. Tujuan dari proses ini adalah untuk mengoreksi jumlah hutang atau mengembalikan pengeluaran yang tercatat setelah pengembalian barang yang dibeli sebelumnya.

Perlu diingat!!! Transaksi retur pembelian berbeda dengan Transaksi pembelian.

Maka dari itu nota transaksi pembelian yang diretur tidak akan berubah (berkurang), tetapi secara laporan hutang, total hutang bisa berkurang sesuai dengan total yang diretur asalkan alur cara pembayarannya dilakukan dengan benar (Untuk transaksi Pembelian yang masih terhutang).

Berbeda dengan transaksi pembelian yang sudah lunas, jika ada dilakukan pereturan pada transaksi pembelian tersebut maka tidak akan mempengaruhi transaksi pembelian tersebut sama sekali baik itu nota pembelian maupun pada laporan pembelian.

Manfaat Pembayaran atas Retur Pembelian:

  • Mengurangi Hutang: Jika pembelian masih memiliki hutang, maka retur pembelian akan mengurangi jumlah hutang yang harus dibayar kepada pemasok. Ini berarti, dengan adanya retur, Anda hanya perlu membayar sisa hutang setelah dikurangi nilai barang yang dikembalikan.
  • Pengembalian Dana atau Nota Kredit: Jika pembelian sudah lunas, retur pembelian dapat menghasilkan pengembalian dana (refund) dari pemasok atau nota kredit yang dapat digunakan untuk mengurangi biaya pembelian pada transaksi terkait.
  • Memastikan Akurasi Keuangan: Pembayaran atas retur pembelian membantu memastikan bahwa catatan keuangan dan inventaris perusahaan tetap akurat dan mencerminkan kondisi yang sebenarnya. Dengan pencatatan yang tepat, laporan keuangan akan mencerminkan stok, hutang, dan pengeluaran dengan benar setelah adanya pengembalian barang.

Pada panduan ini akan ada 2 tipe alur pembayaran retur pembelian, yaitu tutorial Pembayaran Retur atas Pembelian Lunas dan Pembayaran Retur atas Pembelian Hutang. Simaklah panduannya sebagai berikut:


Bagian 1: Pembayaran Retur atas Pembelian Lunas

Jika Anda melakukan retur atas pembelian yang sudah lunas, langkah-langkah yang perlu Anda lakukan adalah sebagai berikut:

  1. Masuk ke Detail Transaksi Retur Pembelian
    • Cari dan masuk ke dalam detail transaksi retur pembelian yang telah Anda buat sebelumnya.
    • Periksa kembali (validasi) transaksi retur pembelian tersebut untuk memastikan bahwa semua produk yang diretur sudah tercatat dengan benar.
  2. Tambah Invoice Pembayaran Retur
    • Di halaman Detail Retur Pembelian, klik tombol +Invoice untuk membuat invoice baru untuk pembayaran retur.
    • Setelah invoice dibuat, klik tombol Simpan untuk menyimpan invoice pembayaran retur tersebut.
  3. Verifikasi Pembayaran Retur
    • Setelah menyimpan invoice, pada invoice ini Anda dapat melakukan pencetakan invoice hingga mengapload bukti pembayaran di bagian kanan invoice.
    • Langkah selanjutnya adalah melakukan verifikasi pembayaran retur. Klik tombol Bayar di halaman Detail Pembayaran Retur Pembelian.
    • Di halaman Bayar Retur Pembelian, pilih akun debit yang akan digunakan untuk penyelesaian transaksi. Anda bisa memilih akun Kas atau Bank sebagai tempat masuknya saldo pengembalian atas retur pembelian.
    • Terakhir, klik tombol Simpan untuk menyelesaikan proses verifikasi. – Step 1 – Step 2
  4. Setelah verifikasi selesai, status pembayaran atas retur pembelian akan berubah menjadi Sudah Bayar. Anda dapat melihat status ini di detail invoice maupun pada tabel daftar pembayaran retur.

Setelah transaksi pembayaran piutang atas retur selesai dan berstatus Complete, saldo yang sebelumnya Anda keluarkan untuk pembayaran ke pemasok saat pembelian akan kembali ke akun Kas atau Bank Anda sesuai dengan nilai transaksi retur yang Anda buat.


Bagian 2: Pembayaran Retur atas Pembelian Terhutang

Jika Anda melakukan retur atas pembelian yang masih berhutang (belum lunas), langkah-langkah yang perlu Anda lakukan adalah sebagai berikut:

  1. Masuk ke Detail Transaksi Pembelian
    • Carilah transaksi yang sudah diretur dan yang ingin diselesaikan transaksinya.
    • Kemudian masuk ke dalam detail transaksi pembelian yang telah diretur sebelumnya.
  2. Tambah Invoice Pembayaran Piutang Retur
    • Di halaman Detail Pembelian, dapat Anda lihat bahwa transaksi pembelian ini belum ada pembayaran yang artinya statusnya masih Hutang.
    • Kemudian klik tombol +Invoice untuk membuat invoice baru untuk pembayaran piutang retur.
    • Kemudian, sesuaikan saldo yang akan dibayarkan berdasarkan saldo yang diretur untuk pengurangan tagihan hutang yang sesuai.
    • Setelah invoice dibuat, klik tombol Simpan untuk menyimpan invoice pembayaran piutang retur tersebut.
  3. Verifikasi Pembayaran Piutang Retur
    • Setelah menyimpan invoice, langkah berikutnya adalah melakukan verifikasi pembayaran piutang retur. Klik tombol Bayar di halaman Detail Pembayaran Pembelian.
    • Di halaman Bayar Pembelian, pilihlah akun Piutang Retur untuk menyelesaikan transaksi pembayaran piutang retur, yang akan digunakan untuk mengurangi tagihan hutang.
    • Terakhir, klik tombol Simpan untuk menyelesaikan proses verifikasi. – Step 1– Step 2
  4. Setelah verifikasi selesai, status pembayaran piutang retur atas retur pembelian akan berubah menjadi Sudah Bayar, yang dibayarkan disini adalah piutang retur untuk mengurangi hutang sesuai dengan retur pembeluian.
  5. Dan retur pembelian akan otomatis dinyatakan lunas. Anda dapat melihat status ini di detail invoice pembelian, detail transaksi retur pembelian, maupun pada tabel daftar pembayaran retur.

Setelah transaksi pembayaran piutang retur ata retur pembelian selesai dan berstatus Complete, saldo tagihan hutang Anda atas pembelian yang sebelumnya akan berkurang sesuai dengan nilai transaksi retur yang Anda buat.

Pembayaran retur pembelian (hutang) ini juga dapat Anda lakukan pada fitur Pembayaran Hutang Massal, untuk caranya tidak berbeda dengan pembayaran hutang massal yang biasa, yang membedakan hanya akun pembayarannya saja.

Jika pembayaran hutang biasa menggunakan akun Kas atau Bank, tetapi untuk pembayaran piutang atas retur pembelian mengguakan akun Piutang Retur.


Dengan melakukan pembayaran atas retur pembelian, Anda memastikan bahwa semua transaksi pengembalian barang tercatat dengan baik dan tidak ada ketidaksesuaian dalam catatan keuangan maupun stok barang. Hal ini penting untuk menjaga keuangan yang sehat dan menjamin hubungan yang baik dengan pemasok.

Daftar Isi